Pengembangan Video Pembelajaran Berbasis Pendekatan Saintifik Etnosains pada Materi Zat Tunggal dan Campuran
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan video pembelajaran berbasis pendekatan saintifik etnosains pada materi zat tunggal dan campuran yang layak dan efektif terhadap motivasi belajar. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (R&D) dengan desain pengembangan 4D. Subjek penelitian ini adalah ahli media pembelajaran, ahli materi pembelajaran, dan siswa kelas V SD Negeri 3 Pekuncen Tahun Ajaran 2020/2021. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, angket penilaian ahli materi pembelajaran, angket penilaian ahli media pembelajaran, angket motivasi belajar, dan observasi pelaksanaan pembelajaran. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan uji hipotesis menggunakan regresi linear sederhana. Hasil penilaian ahli media pembelajaran sebesar 90% (sangat layak), sedangkan hasil penilaian ahli materi sebesar 82.50% (sangat layak). Hasil analisis regresi memperoleh nilai Fhitung > Ftabel, yaitu 27,176 > 4,965. Kesimpulannya video pembelajaran berbasis pendekatan saintifik etnosains pada materi zat tunggal dan campuran hasil pengembangan layak dan efektif mempengaruhi motivasi belajar kelas V Sekolah Dasar.