Hubungan Keaktifan Belajar dengan Konsep Diri Siswa Madrasah Ibtidaiyah

Abstract

Salah satu indikator keefektifan suatu proses pembelajaran adalah apabila terdapat keaktifan belajar siswa. Namun, konsep diri yang negatif cenderung menyebabkan keaktifan belajar siswa selama proses pembelajaran menjadi kurang maksimal, sehingga tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat keaktifan belajar siswa, tingkat konsep diri siswa, dan apakah terdapat hubungan antara keaktifan belajar dengan konsep diri siswa kelas tinggi di MIN 4 Sukoharjo tahun ajaran 2020/2021. Penelitian kuantitatif korelasional ini melibatkan 94 dari 122 populasi siswa yang dipilih dengan proportionate stratified random sampling. Uji hipotesis dianalisis menggunakan uji korelasi Product Moment. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh hasil: 1) Keaktifan belajar siswa termasuk kategori sangat tinggi dengan presentase sebesar 59%; 2) Tingkat konsep diri siswa termasuk kategori sangat tinggi dengan presentase 55%; dan 3) Berdasarkan hasil uji korelasi diperoleh rhitung = 0,751 dengan taraf signifikansi 5%, diperoleh rtabel = 0,202. Karena rhitung > rtabel , sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat korelasi positif antara keaktifan belajar dan konsep diri siswa.