Peningkatan Proses Pembelajaran Tematik Terpadu Menggunakan Model Active Debate (Debat Aktif) Kelas IV Sekolah Dasar

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh kenyataan di lapangan yang menunjukkan rendahnya keterlibatan peserta didik dalam pembelajaran tematik terpadu di kelas IV SD. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan proses pembelajaran Tematik Terpadu menggunakan model pembelajaran Active Debate (Debat Aktif) Kelas IV SD. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan pendekatan kualitatif dan kuantitatif yang dilaksanakan dalam dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan pada siklus I ke siklus II. hasil pengamatan  RPP siklus I dengan persentase skor yang didapat  84,37%  dengan kualiafikasi baik (B) dan siklus II mengalami peningkatan 93,75% dengan kualifikasi sangat baik (SB).  Pada siklus I untuk aspek guru memperoleh persentase 87,5% dengan kualifikasi sangat baik dan pada aspek siswa memperoleh persentase 87,5% dengan kualifikasi sangat baik. Pada siklus II mengalami peningkatan pada aspek siswa dengan persentase 94,44% kualifikasi sangat baik (SB) begitu juga pada aspek siswanya mengalami peningkatan dengan persentase 94,44% kualifikasi sangat baik (SB). Disimpulkan bahwa model pembelajaran Active Debate (Debat Aktif) dapat meningkatkan proses pembelajaran tematik terpadu pada tema 4 di kelas IV