Nilai-Nilai Pendidikan Islam yang Terkandung dalam Kegiatan Khit}a>bah

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian (field research) dilakukan di Pondok Pesantren AN-Nahdliyyah Mengelo Sooko Mojokerto,dalam kegiatan Khit}a>bah, dengan pertimbangan pondok pesantren AN-Nahdliyyah merupakan pesantren yang aktif dalam pelaksanaan kegiatan exstra Khit}a>bah dan tempat yang terjangkau oleh peneliti. Penelitian ini dilakukan bertujuan mengetahui bagaimana pelaksanaan kegiatan Khit}a>bah di pondok pesantren AN-Nahdliyyah, apa nilai-nilai pendidikan Islam yang terkandung dalam kegiatan Khit}a>bah dan bagaimana pengaplikasian nilai-nilai pendidikan Islam tersebut dalam Khit}a>bah,penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan pendekatan kualitatif, deskriptif, yakni dengan menggali entensitas tunggal atau fenomena dalam sebuah institusi dari masa tertentu berupa, kejadian, proses dan kelompok sosial. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dokumentasi dan catatan lapangan.Setelah dilakukan penelitian telah ditemukan bahwa dalam pelaksanan Khit}a>bah tersebut berjalan dengan baik dan nilai-nilai pendidikan Islam yang terealisasi didalamnya diantaranya adalah nilai pendidikan Islam aqidah, ibadah/syariat,serta nilai pendidikan akhlak. Nilai-nilai pendidikan Islam tersebut teraplikasikan dengan baik di dalamnya.