STRATEGI PEMBELAJARAN KOOPERATIF MODEL STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISION (STAD) TERHADAP HASIL BELAJAR BAHASA ARAB

Abstract

Penelitian ini untuk menguji peredaan hasil belajar Bahasa Arab peserta didik yang dibelajarkan dengan strategi pembelajaran kooperatif model Student Teams Achievement Division (STAD) dan Strategi pembelajaran Ekspositori, perbedaan hasil belajar terhadap peserta didik berkemandirian tinggi dan rendah, dan pengaruh interaksi antara penggunaan strategi pembelajaran pembelajaran kooperatif modelĀ  Student Teams Achievement Division (STAD) dan Strategi pembelajaran Ekspositori, Hasil dan kesimpulan penelitian diperoleh (1) Hasil belajar bahasa Arab dalam Strategi pembelajaran kooperatif model Student Teams Achievement Division (STAD) lebih tinggi dibanding hasil belajar dengan Strategi pembelajaran Ekspositori (2) Terdapat pengaruh interaksi antara Strategi pembelajaran dan Kemandirian Siswa peserta didik terhadap Hasil Belajar Bahasa Arab. (3) Terdapat Perbedaan hasil belajar bahasa Arab. Hasil Belajar Bahasa Arab peserta didik yang memiliki Kemandirian Tinggi yang dibelajarkan dengan Strategi Pembelajaran Kooperatif Model Student Team Achievement Division (STAD) lebih tinggi dibandingkan Hasil Belajar Bahasa Arab peserta didik yang dibelajarkan dengan Strategi pembelajaran Ekspositori.