AL-ADLDÂD: SEBUAH FENOMENA PERTENTANGAN MAKNA DALAM LINGUISTIK ARAB

Abstract

Bahasa Arab adalah salah satu bahasa di dunia yang memiliki ciri unik dan universal. Di antara keunikan bahasa Arab adalah banyaknya mufradat (kosa kata) yang memiliki hubungan atau relasi makna, seperti tarâduf (sinonim), almusytarak al-lafdzi (homonim) dan al-adldâd (kontranim). Fenomena sinonim, homonim dan antonim dalam berbagai kajian linguistik umum bukanlah merupakan hal yang asing. Namun dalam linguistik Arab dikenal istilah aladldâd yang berbeda dengan konsep pertentangan makna yang dikenal dalam linguistik yang lain.