KONSEP INSAN KAMIL MENURUT PEMIKIRAN KOMARUDDIN HIDAYAT (Analisis Buku Psikologi Kematian)

Abstract

Penelitian ini berangkat dari istilah manusia adalah makhluk yang unik dan memiliki banyak kelebihan dari pada makhluk lainnya, berkembang menuju tingkat kesempurnaan dan kesejahteraan. Sejumlah pemikir berusaha untuk mencari pemecahan sebagai usaha memperbaiki dan meningkatkan kualitas diri. Salah satunya yang dikaji oleh Komaruddin Hidayat tentang konsep yang asosiasikan sebagai prototipe Insan Kamil yang diramu sedemikian rupa dalam tasawufnya. Penelitian ini merupakan penelitian kepustakaan (library research) dengan metode deskriptif-analisis kritis, dalam penelitian ini menggunakan studi pemikiran tokoh. Sumber sumber primer penelitian ini adalah karya-karya Komaruddin Hidayat yang terkait dengan jalan menuju Insan Kamil, seperti: Psikologi Kematian, Psikologi Kematian 2, Mengenai Jejak-Jejak Kehidupan, Psikologi Kebahagiaan.dan lain-lain. Adapun sumber sekunder penelitian ini adalah referensi-referensi yang berkaitan dengan penelitian ini. Hasil penelitian ini menggunakan teknik analisis deskripsi analitik, sehingga menghasilkan konsep yang diasosiasikan Komaruddin Hidayat sebagai prototipe Insan Kamil ada 7, yaitu:  Muraqib, Zakir , Zahid, Rasional, Menonjolkan Rohani, Pecinta, dan Mendekati Tuhan Dengan Cinta.