Problematika Implementasi Kurikulum 2013 terhadap Proses Pembelajaran pada Masa Pandemik Covid-19

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi problematika implementasi kurikulum 2013 terhadap proses pembelajaran pada masa pandemik COVID-19 yang dialami oleh guru, peserta didik, dan orang tua. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif yang berlokasi di SDN No. 16 Sayowang. Teknik pengumpulan data melalui wawancara dan observasi. Data yang telah diperoleh, dikumpulkan, dianalisis, dan disimpulkan. Penelitian ini menemukan bahwa di masa pandemik COVID-19, guru mengalami kesulitan untuk mencapai tujuan pembelajaran, mereka  tidak mampu memberikan materi pembelajaran secara maksimal dikarenakan waktu, sarana, dan prasarana yang terbatas, mereka belum terampil dalam mengaplikasikan teknologi pembelajaran , dan kesulitan dalam melakukan penilaian terhadap peserta didik. Problematika yang dialami peserta didik, yaitu: lingkungan belajar yang tidak kondusif, kesulitan memahami materi yang disampaikan oleh guru, fasilitas belajar yang tidak mendukung, dan berdampak pada menurunnya minat belajar. Problematika yang dihadapi oleh orang tua, yaitu: beban ekonomi yang bertambah dan kesulitan mendampingi anak dalam proses belajar.