Upaya Pengentasan Kriminalitas Remaja Melalui Pelayanan dan Pengelolaan Komitmen Beragama
Abstract
Tulisan ini bertujuan untuk memperkenalkan upaya tentang pengentasankriminalitas remaja di masyarakat melalui pelayanan dan pengelolaankomitmen beragama didorong dengan manifestasi iman, islam dan ihsan.Adapun sasaran tulisan ini adalah lembaga-lembaga pendidikan dan paraorang tua, guru, masyarakat yang berkepentingan untuk memberikanpembinaan dalam membangun keseimbangan hidup agar bisa membentukkepribadian yang baik serta mental yang religius terhadap remaja. Secararingkas, dari tulisan ini dapat dipahami tentang konsep dasar kriminalitasremaja, dinamika remaja, komitmen beragama, konsep dasar komitmenbergama, iman dan islam perspektif islam, tahapan proses dan tujuandalam meningkatkan komitmen beragama terhadap prilaku kriminalitas,dan pengentasan kriminalitas remaja melalui pelayanan dan pengelolaankomitmen beragama. kemudian dengan adanya tulisan ini diharapkan paraorang tua, guru dan masyarakat yang bersangkutan bisa mendampingidan mengatasi perkembangan remaja menuju perilaku yang lebih baik,sesuai dengan norma-norma dan nilai-nilai yang berlaku di masyarakatdan sesuai dengan landasan pancasila sebagai pijakan dasar negaraIndonesia. Para pendidik bisa menggunakan sebuah model pelayanan danpengelolaan komitmen beragama ini, sebagai strategi upaya pengentasanperilaku bagi sebagian kalangan remaja yang masih cenderung bertindakkriminal di lingkungan formal, non formal maupun informal.