Islam dalam Pertumbuhan Masyarakat Kontemporer (Analisis Pengembangan Masyarakat Islam dalam Lintasan Globalisasi)

Abstract

Kehadiran Islam di tengah-tengah kehidupan umat memberikanwarna baru bagi perjalanan sejarah panjang kehidupan mereka. Dalamkeberadaan ini, Islam hadir di tengah-tengah kehidupan umat manusiamemberikan arahan yang cukup mencerahkan bagi mereka sehinggakehadirannya bisa membangunkan keterlelapan umat dari tidur panjang.Kehadiran Islam, utamanya di tengah-tengah peradaban umat manusia di tanah Arab telah membangunkan mereka dari kebodohan yang berujung kepada degradasi moral. Melalui kajian akan pertumbuhanIslam di zaman kontemporer, pembahasan dalam artikel ini mencobamenguraikan beberapa aspek penting yang bisa menjadi lokomotifmasyarakat untuk menggugah kesadaran mereka akan peran besar Islambagi pengembangan sosial kemasyarakatan mereka. Berbekal kajiandeskriptif dari studi pada psikologi sosial, kajian ini mencoba menjelaskanbahwa dinamika sosial yang terdapat di tengah-tengah kehidupan umatterkini dihasilkan melalui pencapaian dan keberhasilan sosial yangdibangun dan diperjuangkan oleh nilai-nilai luhur Islam di tengah-tengah kehidupan umat. Pertumbuhan masyarakat dan perkembangan mereka bertitik pijak pula melalui pertumbuhan dunia global yang semakinniscaya. Keniscayaan tersebut tampak terlihat dengan menguatnya polapolakehidupan sosial yang sudah semakin mengarah kepada nilai-nilaimekanistik. Mekanisasi ini terlihat dengan terciptanya konstruk sosial masyarakat yang berhaluan kepada nilai-nilai fungsional mereka dengan sandaran pragmatisme sosial.