USAHA MENJAGA KEHARMONISAN KELUARGA BAGI SUAMI PASANGAN LONG DISTANCE MARRIAGE DI JAYAPURA

Abstract

Long distance Marriage (LDM) adalah hubungan jarak jauh antara suami dan istri tidak tinggal bersama, bisa beda kota maupun beda negara. Di Kota Jayapura - Papua banyak ditemukan kasus Long Distance Marriage, banyak suami yang meninggalkan istrinya demi bekerja maupun dinas di Jayapura. karena Jayapura adalah termasuk salah satu wilayah yang mudah dalam hal mencari pekerjaan. Dinamika suami yang rela meninggalkan istri dengan tidak tinggal serumah akan bisa berdampak menimbulkan Disharmoni Keluarga .Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui factor suami menjalin Hubungan LDM di Kota Jayapura dan bagaimana usaha seorang suami yang rela meninggalkan Istri demi pekerjaanya untuk menjaga keharmonisan keluarganya. Penelitian yang digunakan menggunakan studi lapangan atau penelitian Kualitatif, kemudian teknik pengumpulan datanya melalui wawancara, Dokumentasi dan pengamatan. Hasil penelitian menunujukan yang pertama faktor terjadinya hubungan LDM bagi suami yang bekerja di Kota Jayapura adalah karena ekonomi keluarga yang kurang, kemudian memutuskan untuk bekerja meninggalkan istri dikampung. Yang kedua penelitian ini menunjukan bahwa usaha yang dilakukan para suami yang menjalani hubungan LDM di Kota Jayapura agar keluarganya tetap harmonis yaitu dengan berkomunikasi terus menerus melalui media elektronik, Menuruti Semua permintaan Istri, dan mencukupi segala kebutuhan Istri.