Peranan Remaja Masjid Muslimin Dalam Implementasikan Pendidikan Akhlak Di RW 07 Kelurahan Babussalam Duri
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan Peranan Remaja Masjid Muslimin dalam mengimplementasikan pendidikan akhlak Di RW 07 Kelurahan Babussalam Duri, dan Untuk mengetahui faktor penghambat implementasi pendidikan akhlak tersebut RW 07 Kelurahan Babussalam Duri. Jenis Penelitian mengunakan pendekatan kualitatif. Jenis Penelitianini adalah Deskriptif Kualitatif yang menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran remaja masjid muslimin dalam mengimplementasikan pendidikan akhlah di RW 07 adalah melalui metode suri tauladan, pembiasaan dan pemberian hadiah dan Hukuman. Implementasinya terhambat disebabkan penyesuaian waktu dan keterbatasan dana.