KESEJAHTERAAN EKONOMI ISLAM: Bukti Dari Masyarakat Penerima Manfaat Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Karya Dermawan Dusun Dalam

Abstract

Abstrak: Penelitian ini bertujuan menilai kesejahteraan masyarakat penerima manfaat BUMDes Karya Dermawan dalam ekonomi Islam. Ini didasari bahwa gagasan kesejahteraan ekonomi konvensional dipandang tidak sesuai, yang hanya meletakan dimensi kebutuhan materil (dunia) untuk menilai sejahteranya masayarakat. Karena itu, kesesuaian menilai sejahteranya masyarakat terletak dalam gagasan kesejahteraan ekonomi Islam, yang didilamnya terdapat penilaian dimensi kebutuhan spiritual (akhirat) dan materil (dunia), dengan mengacu lima prinsip tujuan syariat Islam (Maqasid Syariah). Penelitian ini mempergunakan pendekatan Mixed Method. Data penelitian dikumpul dari sumber primer, meliputi data kuantitatif dan kualitatif. Data kuantitatif berupa hasil kuesioner yang telah disebarkan/diisi oleh 100 responden yang diambil secara Purposive Sampling dan dihitung mengikuti teknik Slovin. Data kualitatif berupa observasi dan wawancara terhadap 6 responden yang diambil secara Snowball Sampling. Penelitian ini mempergunakan metode analisis deskriptif sebagai alat analisis data Mixed Method. Penelitian ini menujukan bahwa masyarakat penerima manfaat BUMDes Karya Dermawan sudah sejahtera dinilai dalam ekonomi Islam. Hal ini dibuktikan oleh masyarakat penerima manfaat mampu mewujudkan dimensi kebutuhan spiritual meliputi menjaga agama (Hifdzu Din), jiwa (Hifdzu Nafs), akal (Hifdzu ‘Aql), keturunan (Hifdzu Nasl), harta (Hifdzu Maal). Dan juga mampu mewujudkan dimensi kebutuhan materil meliputi kebutuhan dasar, sosio psikologis, dan pengembangan. Kata kunci: Kesejahteraan, Ekonomi Islam, Maqasid Syariah, Penerima Manfaat BUMDes   Abstract: This study aims to assess the welfare of the beneficiaries of the Karya Dermawan BUMDes in the Islamic economics. This is based on the idea that conventional economic welfare is seen as inappropriate, which only places the dimensions of material (world) needs to assess the welfare of the community. Therefore, the suitability of assessing welfare of the welfare community lies in the idea of Islamic economic welfare, in which there is an assessment of the dimensions of spiritual (hereafter) and material (world) needs, with reference to the five principles of sharia purpose (Maqasid Syariah). This study uses a Mixed Method approach. The research data was collected from primary sources, including quantitative and qualitative data. Quantitative data in the form of questionnaire results that have been distributed/filled in by 100 respondents, taken by purposive sampling and calculated using the Slovin technique. Qualitative data in the form of observations and interviews with 6 respondents taken by Snowball Sampling. This study uses a descriptive analysis method as a Mix Method data analysis tool. This study shows that the beneficiaries of Karya Dermawan BUMDes are already prosperous, assessed in Islamic economics. This is evidenced by the beneficiary community being able to realize the dimensions of spiritual needs including maintaining religion (Hifdzu Din), soul (Hifdzu Nafs), mind (Hifdzu ‘Aql), descendant (Hifdzu Nasl), property (Hifdzu Maal). And also able to realize the dimensions of material needs including basic needs, socio-psychological, and development. Keywords: Welfare, Islamic economics, Maqasid Sharia, BUMDes Beneficiaries