Penerapan Metode Pembelajaran Bermain Peran pada Materi Sistem Pencernaan untuk Meningkatkan Aktivitas Dan Hasil Belajar Peserta Didik

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan pengaruh penerapan metode pembelajaran bermain peran terhadap aktivitas dan hasil belajar peserta didik MTsN 7 Ngawi. Penelitian ini merupakan penelitian tidakan kelas dengan parameter yang diamati yaitu persentase aktivitas belajar peserta didik dan tingkat ketuntasan yang mengindikasikan hasil belajar peserta didik. Penelitian dilaksanakan di MTsN 7 Ngawi pada peserta didik kelas VIII B sebagai subyek penelitian. Penelitian dilaksanakan dalam tiga siklus pembelajaran. Hasil belajar peserta didik diukur melalui pemberian tes formatif, sedangkan aktivitas belajar peserta didik dinilai menggunakan lembar obserbasi aktivitas siswa. Nilai hasil belajar dianalisi menggunakan rumus persentase ketuntasan peserta didik, sedangkan aktvitas peserta didik dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa persentase peserta didik aktif dalam pembelajaran mengalami peningkatan dari siklus I sampai siklus III secara berturut-turut yaitu 60.86%, 73,91%, dan 91,30%.  Hasil belajar peserta didik juga mengalami peningkatan ditunjukkan dengan rata-rata nilai tes formatif yaitu 64,78, 78,26, dan 86,95. Penelitian ini disimpulkan bahwa penerapan metode pembelajaran siswa pada materi sistem pencernaan dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar peserta didik