Dampak Pembelajaran Fisika Dengan Model Discovery Learning Menggunakan Metode One Minute Paper Terhadap Hasil Belajar Dan Keterampilan Proses Sains

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dampak penerapan model pembelajaran discovery learning menggunakan metode one minute paper terhadap hasil belajar pada aspek afektif, kognitif, psikomotorik, dan keterampilan proses sains peserta didik pada pembelajaran fisika yaitu pokok bahasan momentum dan impuls. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan model one-group pretest-posttest design dengan pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh, sampel yang dipilih yaitu kelas X IPA. Penelitian ini dilaksanakan di MA Muslimat NU Palangka Raya pada bulan April sampai dengan Mei 2017. Instrumen yang digunakan adalah tes berupa essay dan lembar pengamatan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar kognitif ; psikomotorik sebelum dan sesudah menggunakan model discovery learning menggunakan metode one minute paper pada materi momentum dan impuls, (2) hasil belajar afektif menggunakan model discovery learning menggunakan metode one minute paper pada materi momentum dan impuls, pertemuan I mendapaatkan nilai rata-rata 65,00, pertemuan II mendapatkan nilai rata-rata 78,75 dan pertemuan III mendapatkan nilai 83,13, (3) terdapat perbedaan yang signifikan keterampilan proses sains sebelum dan sesudah menggunakan model discovery learning menggunakan metode one minute paper pada materi momentum dan impuls (4) terdapat hubungan yang signifikan keterampilan proses sains terhadap hasil belajar kognitif sebelum dan sesudah menggunakan model discovery learning dengan metode one minute paper pada materi momentum dan impuls