Penerapan Model Pembelajaran Berbasis Proyek Pembuatan Clip Video untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Materi Struktur dan Fungsi Tumbuhan

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan penigkatahasil belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran berbasis proyek pembuatan Clip video pada materi struktur dan fungsi tumbuhan. Desain penelitian ini menggunakan desain Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan dalam dua siklus yaitu siklus I dan siklus II. Subyek penerapan model pembelajaran berbasis proyek ini yaitu 24 siswa kelas VIII ruang A di MTs N 2 Ngawi. Hasil belajar siswa dianalisis menggunakan teknik pre test dan post test.  Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar tes formatif. Nilai tes formatif dianalisis mengguanakan rumus rata-rata dan persentase ketuntasan siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran berbasis proyek dapat meningkatkan hasil belajar siswa setelah dua siklus pembelajaran. Pada akhir siklus II diperoleh rata-rata nilai siswa yaitu 83,4 yang artinya telah melampaui kriteria ketuntasan minimal. Persentase ketuntasan siswa secara klasikal setelah siklus II mencapai 83,3% yang menunjukkan persentase ketuntasan yang tinggi. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran berbasis proyek pembuatan Clip video dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi sturktur dan fungsi tumbuhan.