MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIIIB MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE DI SMP NEGERI 2 RANTAU TAHUN PELAJARAN 2019/2020
Abstract
Apabila peserta didik termotivasi tentunya hasil belajar peserta didik meningkat maka kualitas sumber daya manusia akan meningkat, karena peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya pada saat proses belajar mengajar. Berdasarkan hasil penelitian, maka hasil dari pelaksanaan penelitian siklus I dan siklus II. Aktivitas peserta didik meningkat dari siklus 1 ke siklus 2. Dimana pada siklus 1 diperoleh persentase 63,33% dengan kategori cukup baik. Pada siklus 2 meningkat menjadi 87,78% dengan kategori sangat baik. Penilaian proses pembelajaran yang dilakukan oleh peserta didik dan guru terjadi peningkatan, pada siklus 1 sebesar 70,20%% meningkat menjadi 95,907% pada siklus II. Penilaian psikomotor peserta didik juga terjadi peningkatan yaitu pada siklus 1 perolehan persentasi sebesar 80,2% menjadi 91,3% dengan kategori sangat baik pada siklus 2. Model pembelajaran picture and picture efektif dalam meningkatkan aktivitas dan hasil belajar IPA peserta didik kelas VIIIB di SMP Negeri 2 Rantau semester ganjil tahun pelajaran 2019/2020. Kata Kunci : model pembelajaran picture and picture, aktivitas, hasil belajar.