THE PRAGMATIC FEATURES OF TAG QUESTION AND HEDGE IN THE UTTERANCES OF MALE AND FEMALE OF SILADANGESE

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan fitur linguistik dari Tag question dan hedge pada ujaranlaki-laki dan perempuan masyarakat Siladang. Penelitian ini didesain dengan metode deskripsi kualitatif. Sumber data penelitian ini adalah masyarakat Siladang yang tinggal di desa Aek Banir dan Sipagapaga, Panyabungan. Instrumen yang digunakan untuk pengumpulan data adalah lembar observasi dan wawancara. Analisis data yang digunakan adalah pendekatan Bokdan dan Biklen. Hasil penelitian menunjukkan bahwajenis tag question yang diujarkan oleh laki-laki Siladang adalah modal tag, sedangkan perempuannya mengujarkan modal tag dan affective tag. Dan juga ditemukan bahwa ada empat fitur linguistik dari hedge pada ujaran laki-laki dan ada lima fitur linguistik hedge pada ujaran perempuan.