Social Group Works dan Pemberdayaan: Bimbingan Mantan Buruh Migran Melalui Program DESBUMI Di Desa Darek Kabupaten Lombok Tengah
Abstract
Buruh migran memang kerap menjadi sorotan dan kajian yang banyak diteliti dalam berbagai aspek. Namun dalam penelitian ini, peneliti mencoba untuk meneliti buruh migran dari segi pendampingan dan pemberdayaannya setelah kembali ke kampung halamannya dengan pendekatan program desa peduli buruh migran (DESBUMI) di Desa Darek Kecamatan Praya Barat Daya Kabupaten Lombok Tengah. Metode penelitian yang digunakan yakni kualitatif (penelitian lapangan) dengan metode pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, wawancara dan dokumentasi. Dalam penelitian ini, peneliti memperoleh data melalui dua sumber yakni pengelola program DESBUMI di desa darek dan mantan buruh migran yang ada di desa darek. Hasil dan pembahasan yakni Mantan buruh migran juga dapat melakukan kegiatan pelatihan selama satu kali sebulan dan mengeluarkan iuran kelompok untuk mengaktifkan kelompok dan anggota kelompok latansa terdiri dari mantan buruh migran dan keluarga buruh migran yang bergerak dalam melakukan kegiatan kelompok di desa. Kegiatan rutin dari kelompok latansa yakni melakukan arisan Usaha Simpan Pinjam (USP), pelatihan keterampilan atau softskill di kantor desa dan merepresentasikan apa yang didapatkan di dalam pelatihan seperti mereka menjahit, menenun dan membuat jajan.