Persepsi Masyarakat atas Kepemimpinan Perempuan di Kecamatan Darussalam Aceh Besar
Abstract
Women's leadership is kind of women's participation in community leading intellectually and emotionally, which is contribute their energy, thoughts, and material to realize a certain goal. Therefore, in history, women’s leadership come up as a significant issue until now days from local and global approach. However women leader especially in Aceh Besar District founded very rare, particularly the position as a village leader. To figure out the problem, this study try to describe the philosophical values in society toward women's leadership, and to find out the perception of the people of Darussalam Subdistrict, Aceh Besar Regency around the issue. In this sense, as a field research this research apply a qualitative type of research by using data collection techniques such as documentation, observation.and direct interviews. The results showed that the value of the philosophy of women's leadership displayed from the understanding of the community toward position of a woman, where women also have rights and freedoms in carrying out their obligations. Hence, women have important foundations in family life, organizations and the community.AbstrakKepemimpinan perempuan merupakan suatu bentuk keikutsertaan perempuan dalam memimpin secara intelektual serta emosional dalam suatu kelompok yang dapat memberikan sumbangan yang baik dalam bentuk tenaga, pikiran, maupun materiil guna untuk dapat mewujudkan suatu tujuan tertentu. Kepemimpinan perempuan khususnya di Kabupaten Aceh Besar, kepala desa yang dipimpin oleh perempuan menjadi hal yang sangat jarang dijumpai. Tujuan dalam penelitian ini yaitu mendeskripsikan nilai filosofis dalam kepemimpinan perempuan, serta mengetahui persepsi masyarakat Kecamatan Darussalam Kabupaten Aceh Besar terhadap kepemimpinan perempuan. Penelitian ini bersifat kualitatif yang berbasis penelitian lapangan, serta menggunakan teknik pengumpulan data, wawancara langsung dengan masyarakat Kecamatan Darussalam Kabupaten Aceh Besar. Selain itu, teknik pengumpulan data lainnya seperti dokumentasi dan observasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai filosofi kepemimpinan perempuan dapat dilihat dari pemahaman masyarakat yaitu terletak pada kedudukan seorang perempuan. Dimana perempuan juga mempunyai hak dan kebebasan dalam menjalankan kewajibannya, serta Perempuan tidak lagi dipandang sebagai sosok yang lemah, akan tetapi memiliki fondasi penting dalam kehidupan keluarga, organisasi maupun lingkungan masyarakat.