Hubungan Kemandirian Belajar dan Disiplin Belajar terhadap Hasil Belajar Matematika Siswa

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara kemandirian belajar dan disiplin belajar terhadap hasil belajar siswa. Pendidikan merupakan suatu hal yang penting dalam kehidupan. Termasuk dalam hal pembelajaran matematika. Dalam pembelajaran sangat ditentukan oleh karakteristik siswa. karakteristik setiap siswa berbeda baik tentang belajar mandiri maupun disiplin. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif yang dirancang dengan populasi penelitian yaitu siswa kelas XI SMKN 2 Kabupaten Tangerang. Cluster random sampling digunakan untuk pengambilan sampel. Digunakan satu kelas sebagai sampel untuk mengumpulkan data survei siswa dan hasil ulangan harian. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh, terdapat hubungan antara kemandirian dan disiplin siswa terhadap hasil belajar matematika siswa.