Efektivitas Media Audio Visual dalam Pembelajaran PAI Daring di MTs Negeri 9 Yogyakarta
Abstract
The purpose of this study was to determine the effectiveness of learning using audio-visual media, especially in Islamic religious education subjects at MTs Negeri 9 Yogyakarta. This research is a quantitative descriptive research that uses a survey method. The data collection used is using a survey with a Likert scale. In analyzing the data, the researcher calculated the percentage in each of the existing indicators. The results of this study indicate that the effectiveness of using audio-visual media at MTs Negeri 9 Yogyakarta is included in the "Very Good" criteria with an average percentage of 84.85%. Even though the criteria achieved were good, the researcher still got some difficulties faced by the students. This difficulty needs to get solutions and handling from the school so that the implementation of learning becomes more perfect and can achieve educational goals as well as possible. The audio-visual media used needs to be carefully designed according to the needs and abilities of the students. The research results that have been obtained are expected to be considered in evaluating learning and become a reference for future research. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas pembelajaran yang memanfaatkan media audio visual khususnya dalam mata pelajaran pendidikan agama Islam di MTs Negeri 9 Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif yang menggunakan metode survei. Pengumpulan data yang digunakan adalah menggunakan survei dengan skala likert. Dalam menganalisis data, peneliti menghitung presentase dalam setiap indikator yang ada. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas penggunaan media audio visual di MTs Negeri 9 Yogyakarta termasuk dalam kriteria “Sangat Baik” dengan rata-rata presentase 84,85%. Meskipun kriteria yang dicapai telah baik, peneliti masih mendapatkan beberapa kesulitan yang dihadapi siswa. Kesulitan ini perlu mendapatkan solusi dan penanganan dari pihak sekolah agar pelaksanaan pembelajaran menjadi lebih sempurna dan dapat meraih tujuan pendidikan dengan sebaik-baiknya. Media audio visual yang digunakan perlu dirancang dengan matang sesuai dengan kebutuhan dan kemampuan yang dimiliki oleh para siswa. Hasil penelitian yang telah didapatkan diharapkan mampu menjadi bahan pertimbangan dalam melakukan evaluasi pembelajaran dan menjadi referensi bagi penelitian di masa depan.