MICRO ROLE PLAY (Aktivitas Adu Peran dalam Meningkatkan Perilaku Prososial Anak di Pulau Madura)

Abstract

Tujuan diadakannya penelitian ini yaitu guna meningkatkan perilaku prososial anak pada Kelompok A TK Anugerah Kamal Madura. Berdasarkan hasil penelitian, dapat dikatakan bahwa penerapan kegiatan bermain drama mikro mampu meningkatkan perilaku prososial Anak. Dibuktikan oleh rata-rata peningkatan skor perilaku prososial di siklus I hingga siklus II yang meningkat cukup signifikan. Skor rata-rata meningkat dari siklus I senilai 12,13 menjadi 25,2 di siklus II. Apabila dibandingkan dengan standar skor TCP yang telah ditetapkan, maka penelitian yang menerapkan kegiatan bermain peran mikro bisa dikatakan berhasil dalam meningkatkan kemampuan prososial anak.