Efektivitas Permainan Petak Umpet Terhadap Perkembangan Motorik Kasar Anak Di Taman Kanak-Kanak

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar efektivitas permainan Petak Umpet terhadap perkembangan Motorik Kasar Anak Usia Dini. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang berbentuk quasy eksperiment. Populasi penelitian adalah anak taman kanak-kanak Kartika 1-63 Padang dan dengan teknik pengambilan sampel Cluster sampling, yaitu kelompok B4 dan B3 yang masing-masing berjumlah dua belas orang anak. Teknik pengumpulan data digunakan tes, berupa pernyataan sebanyak lima butir pernyataan dan alat pengumpulan data dokumentasi dan observasi. Kemudian data di olah dengan uji perbedaan (ttest). Berdasarkan analisis data, di peroleh rata-rata hasil tes kelas ekperimen adalah delapan dua koma empat belas dan SD sebesar enam koma tujuh tiga, sedangkan pada kelas kontrol adalah tujuh puluh lima koma delapan dua dan SD sebesar tujuh koma delapan belas. Hasil penelitian terlihat bahwa anak anak pada kelas eksperimen yang menggunakan permainan Petak Umpet memiliki nilai rata-rata lebih tinggi dibandingkan dengan anak pada kelas kontrol yang menggunakan pemainan Lentri. Berdasarkan perhitungan t-test diperoleh thitung lebih besar dari ttabel , menunjukan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara kedua kelas tersebut. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa permainan Petak Umpet berpengaruh terhadap Perkembangan Motorik Kasar anak di Taman Kanak-kanak Kartika 1-63 Padang