Implementasi Kombinasi Model PBL, NHT, dan Make A Match untuk Meningkatkan Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa pada Pembelajaran IPS
Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini adalah rendahnya aktivitas belajar siswa sehingga berdampak pada hasil belajar siswa pada pembelajaran IPS. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan aktivitas guru, mendeskripsikan aktivitas siswa dan menganalisis hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian tindakan kelas, yang dilaksanakan dalam 2 siklus 4 kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VA SDN Teluk Tiram 1 Banjarmasin tahun pelajaran 2020/2021, jumlah siswa sebanyak 11 orang siswa yang terdiri dari 2 siswa laki-laki dan 9 siswa perempuan. Jenis data dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif diperoleh melalui observasi aktivitas guru dan siswa. Sedangkan data kuantitatif diperoleh melalui hasil belajar siswa. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa aktivitas guru pada pada pertemuan 4 mencapai kriteria “sangat baik”. Aktivitas siswa pada pertemuan 4 mencapai kriteria “sangat aktif”. Ketuntasan klasikal hasil belajar siswa pada pertemuan 4 mencapai 90,90%.