PENINGKATAN KREATIVITAS BERMAIN MUSIK ANAK USIA 5-6 TAHUN DENGAN MENGGUNAKAN BARANG BEKAS

Abstract

Penelitian ini berkaitan dengan kreativitas anak usia dini. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kreativitas bermain musik melalui barang bekas yang difokuskan pada tutup limun. Subjek dalam penelitian ini adalah anak usia 5-6 tahun di PAUD An-Nur Aceh Besar dengan jumlah 12 anak. Data dikumpulkan menggunakan lembar observasi dan dianalisis menggunakan rumus persentase. Hasil observasi tahap awal nilai rata-rata untuk tingkat Belum Berkembang (BB) 31.6%, Mulai Berkembang (MB) 36.7%, Berkembang Sesuai Harapan (BSH) 16.7% dan Berkembang Sangat Baik (BSB) 15%. Pada siklus I rata-rata Belum Berkembang (BB), 26.6% Mulai Berkembang (MB), 20% Berkembang Sesuai Harapan (BSH) dan 26.6% Berkembang Sangat Baik (BSB) dan pada siklus II nilai rata-rata Belum Berkembang (BB) 5%, Mulai Berkembang (MB) 26.6%, Berkembang Sesuai Harapan (BSH) 35% dan Berkembang Sangat Baik (BSB) 43.3%. Penelitian dihentikan pada siklus ini dikarenakan sudah memenuhi kriteria ketuntasan minimal yaitu 75%. Hal ini menunjukkan bahwa peningkatan kreativitas bermain musik anak melalui media barang bekas tutup botol limun meningkat dari tahap observasi awal, siklus I, II, dan telah berhasil mencapai hasil kriteria ketuntasan minimal yang telah ditetapkan.