ANALISIS KELAYAKAN NASABAH DALAM PEMBERIAN PEMBIAYAAN KEPEMILIKAN RUMAH DI BTN SYARIAH CABANG PALEMBANG

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan yang dilakukan BTN Syariah cabang Palembang dalam melakukan analisis kelayakan nasabah kredit kepemilikan rumah (KPR). Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dengan menggunakan teknik interview (wawancara). Dari hasil penelitian diketahui bahwa analisis kelayakan nasabah dalam pemberian pembiayaan kepemilikan rumah di BTN Syariah cabang Palembang menggunakan prinsip 5C dan dalam penerapannya BTN Syariah cabang Palembang sangat memperhatikan character, capacity dan collateral. Ketiga poin tersebut sangat berpengaruh terhadap keberlangsungan pembiayaan. Sementara itu, pada poin capital dan conditional of economy hanya sebagai aspek pendukung karena keduanya dinilai tidak terlalu memiliki pengaruh besar dalam proses pembiayaan.