Hadis Maudhu dan Akibatnya

Abstract

Segala sesuatu yang disandarkan kepada Rasulullah Saw menjadi sumber ajaran,panutan dan nilai yang sangat  berharga bagi ummat Islam. Dari penelitian yang dilakukan para ulama hadis,ternyata ada hadis-hadis  yang tidak layak untuk dijadikan sumber ajaran  karena  keberadaannya tidak memenuhi kriteria yang ditetapkan, hadis itulah yang disebat maudhu (palsu). Hadis-hadis semacam itu dapat menimbulkan dampak negatif diantaranya: Menimbulkan dan mempertajam perpecahan dikalangan ummat Islam, mencemarkan pribadi Nabi saw, mengaburkan pemahaman terhadap Islam serta melemahkan jiwa dan semangat keislaman.