UPAYA MENINGKATKAN KARAKTER PESERTA DIDIK MELALUI KEGIATAN EKSTRAKULIKULER KEPRAMUKAAN

Abstract

Pendidikan pramuka adalah salah satu kegiatan ekstrakurikuler sebagai wahana dalam pembentukan karakter peserta didik. Upaya yang dilakukan dalam meningkatkan karakter peserta didik melalui kegiatan kepramukaan yaitu meliputi pembiasaan, pemberian teladan, dan pemberian sanksi. Dengan demikian diharapkan akan membentuk pribadi peserta didik yang disiplin, jujur berani dan bertanggung jawab. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif subyek dalam penelitian ini adalah para anggota pramuka, pembina pramuka, dan siswa-siswa yang mengikuti ekstrakulikuler pramuka. Pengumpulan data menggunakan beberapa metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dibagi menjadi 3 alur yaitu reduksi data, penyajian data, dan verifikasi.Kata kunci : Pendidikan, Karakter, Pramuka