PERAN ORANG TUA DALAM PENDIDIKAN SEKS ANAK USIA 5-8 TAHUN (STUDI KASUS KELURAHAN DUSUN BESAR KECAMATAN SINGARAN PATI KOTA BENGKULU))

Abstract

Peran orangtua sebagai Pemelihara, Pendidik dan Pelindung. dalam pendidikan seks anak sudah berperan penting dalam segala pendidikan anak, karena dari orang tua lah anak pertama sekali mendapatkan pendidikan. pendidikan seks anak sangat perlu di kenalkan dan ajarkan kepada anak mengingat banyak sekali kahsus-kahsus pelecehan seksual yang ada, terlebih lagi pelaku kejahatan tersebut berada di lingkungan anak. untuk itu peran orang dalam segalah jenis pendidikan anak sangat diperlukan, agar ketika anak diluar pengawasan orang tuanya anak dapat menjaga diri sendiri dan mengerti akan segala batasan-batasan anak ketika berinteraksi dengan orang yang baru di kenal, dan ketika berinteraksi dengan lawan jenisnya. untuk itu peran orang tua dalam pendidikan seks anak sangat dibutuhkan bagi anak itu sendiri. Penelitian ini bertujan untuk mengetahui peran orang tua dalam pendidikan seks anak, yang berada dilingukan masyarakat Jalan Amaliah RT 21 RW 02 Kota Bengkulu. metode penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, dengan pengumpulan data dilapangan melalui deskriptif kualitatif menggunakan tiga cara yaitu observasi, wawancara, dokumentasi.