Implementasi Pendidikan Karakter Melalui Kegiatan Kepanduan Hizbul Wathan (HW)

Abstract

Pendahuluan: Keprbadian sebuah bangsa tercermin dari karakter warganya. Amat sangat penting pendidikan karakter diajarkan sedini mungkun kepada anak, karena anak adalah seorang peniru yang ulung. Seorang anak adalah pemimpin bangsa yang akan datang, apabila karakter anak tersebut baik maka kepribadian bangsa dimasa yang akan datang juga baik. Akan tetapi sebaliknya, jika karakter seorang anak itu buruk maka kepribadian bangsa juga buruk. Gerakan kepanduan Hizbul Wathan (HW) merupakan sebuah wadah untuk membentuk serta membina karakter anak yang ada di sekolah milik persyarikatan Muhammadiyah. Artikel ini bertujuan untuk menjelaskan implementasi pendidikan karakter melalui kegiatan Kepanduan Hizbul Wathan (HW). Metode: Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian studi kasus dan multisitus. Situs penelitian ini adalah siswa di SD Muhammadiyah 1 Bandar Lampung kelas 4, 5 dan 6 yang aktif dalam mengikuti kegiatan Kepanduan Hizbul Wathan (HW). Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa upaya pendidikan karakter melalui kegiatan kepanduan Hizbul Wathan (HW) dilakukan dengan habitual action, pengejawatan keteladanan para pendidik, penugasan, ceramah dan punishment. Dengan adanya penelitian ini, harapannya kedepan pendidikan karakter di Indonesia lebih baik lagi dalam rangka mencerdaskan bangsa salah satunya melalui Kepanduan Hizbul Wathan (HW). Kata kunci: Karakter, Hizbul Wathan (HW), Sekolah Dasar.