PENGEMBANGAN PENDIDIKAN ISLAM BERWAWASAN TUJUAN
Abstract
Kurikulum dalam lembaga pendidikan harus memuat tujuan umum yang sesuai dengan sasaran-sasaran khusus yang dikehendaki, dan harus mampu memberi arahan kepada peserta didik. Perumusan tujuan dengan tegas dan jelas, menjadi inti dari seluruh pemikiran pedagogis dan perenungan filosofi. Tujuan pendidikan merupakan masalah sentral dalam pendidikan, karena tanpa perumusan tujuan yang jelas, perbuatan menjadi acak-acakan, tanpa arah, bahkan bisa sesat atau salah langkah. Tujuan ini merupakan rumusan tingkah laku dan kemampuan yang harus dicapai dan dimiliki oleh peserta didik setelah proses pembelajaran. Bagaimana kajian analisis tentang komponen pendidikan Islam terkait tujuan pendidikan Islam, satu sisi akan dibahas melalui pengembangan pendidikan Islam berwawasan tujuan sebagai titik tumpuan dari pendidikan.