IMPLEMENTASI MANAJEMEN KURIKULUM TERPADU DI SD QURAN AR RISALAH

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan implementasi manajemen kurikulum terpadu di SD Quran Ar Risalah. Jenis penelitian ini adalah kualitatif menggunakan teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisa data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian mengungkapkan sebagai berikut:1) Perencanaan kurikulum terpadu di SDQU Ar Risalah  melibatkan semua unsur yang ada disekolah, berupa kepala sekolah, wakil – wakil kepala sekolah, para koordinator bagian, para guru, pihak yayasan, praktisi pendidikan, dosen pendidikan, dan komite selaku perwakilan dari orangtua siswa. 2) Pengorganisasian kurikulum di SDQU Ar Risalah dilakukan dengan cara kepala sekolah dan waka kurikulum memberdayakan Kelompok Kerja Guru (KKG), Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP), dan ketua ditiap jenjangnya. 3) Pelaksanaan kurikulum terpadu di SDQU Ar Risalah  dilakukan dengan melakukan kegiatan pengawasan terhadap pelaksanaan kurikulum yang dilakukan oleh kepala sekolah dengan bantuan waka kurikulum dan tim untuk memastikan bahwa proses benar – benar berjalan dengan baik. 4) Evaluasi di SDQU Ar Risalah  dilakukan dalam beberapa tingkatan. Ada evaluasi pekanan yang membahas tentang proses kegaiatan belajar mengajar, ada evaluasi setiap tiga bulan dan enam bulan untuk menggali ketercapaian target kurikulum jangk menengah, ada evaluasi tahunan dan ada evaluasi empat tahunan. 5) Faktor penghambat pelaksanaan manajemen kurikulum yang pertama dari sisi SDM, masih ada guru – guru yang belum memahami dengan baik pola kurikulum terpadu dan bagaimana implementasi dilapangan. Kemudian, kekosongan guru saat cuti ataupun ada yang berhenti. Kepala sekolah juga belum mengesahkan tim pengembangan kurikulum, namun tim tersebut ada dan telah bekerja sesuai fungsinya.   Kata Kunci: Implementasi, Manajemen Kurikulum, Evaluasi, Perencanaan