TUJUAN PENDIDIKAN ISLAM PERSPEKTIF SHAIKH AL-ALBĀNIY

Abstract

Pendidikan Islam berfungsi mengarahkan pertumbuhan dan perkembangan hidup manusia kepada titik optimal kemampuannya untuk memperoleh kebahagiaan hidup di dunia dan akhirat. Kedayagunaan pendidikan sangat bergantung kepada pendidik. Sebaik-baik pendidik adalah Nabi Muhammad. Beliau mewariskan Islam secara umum dan pendidikannya kepada para ulama. Di antara ulama tersebut adalah Shaikh al-Albāni. Beliau adalah maha guru di berbagai belahan dunia. Pemikiran beliau di bidang pendidikan masih belum terhimpun dalam kitab yang utuh dan masih berupa potongan-potongan yang tersebar dalam karya dan ceramah beliau, itulah yang melatarbelakangi penelitian ini. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui tujuan Pendidikan Islam menurut Shaikh al-Albāni. Penelitian ini termasuk dalam kategori penelitian kepustakaan (library research). Peneliti mencatat semua temuan secara umum pada setiap pembahasan penelitian yang didapatkan dalam literatur-literatur dan sumber-sumber, mengumpulkan secara bertahap. Data-data tersebut dikumpulkan dengan teknik dokumentasi, yaitu dengan jalan membaca (text reading), kemudian mengkaji, mempelajari, dan mencatat literatur yang ada kaitannya dengan fokus kajian.  Hasil Kajian menunjukkan Pendidikan Shaikh al-Albāni adalah mendidik kaum muslimin di atas asas yang benar agar terhindar dari fitnah melalui perbaikan akhlak dengan cara memurnikan  aqidah Islam, fiqih Islam dan kitab-kitab tafsir Alqur’an, fiqih, dll, dari hal-hal yang tidak sesuai dengan syariat.  Adapun tujuan pendidikan menurut Shaikh al-Albāni adalah beribadah kepada Allah. Ilmu hanya sebagai sarana dan tujuan utamanya adalah beribadah kepada Allah dengan melakukan ketaatan dan amal sholeh.