Pengembangan Modul Fisika Berbasis Science, Environment, Technology, and Society (SETS) Untuk Meningkatkan Kemampuan Menganalisis Peserta Didik

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk: (1) mengetahui kelayakan modul fisika berbasis SETS, (2) mengetahui respon peserta didik terhadap modul fisika berbasis SETS, (3) mengetahui perbedaan kemampuan peserta didik dalam menganalisis. Jenis penelitian ini mengacu pada model pengembangan ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation dan Evaluation). Penelitian dilaksanakan di SMA Negeri 7 Purworejo. Instrumen yang digunakan adalah lembar keterlaksanaan pembelajaran, lembar validasi, angket respon peserta didik, angket observasi kemampuan peserta didik dalam menganalisis, dan tes hasil belajar. Hasil penelitian menunjukkan: (1) kelayakan modul fisika berbasis SETS 3,28 kategori cukup baik dan reliabilitas modul 96,13%, (2) modul fisika berbasis SETS mendapatkan respon yang baik dari peserta didik dengan persentase 81,02% pada uji coba terbatas dan 84,40% pada uji coba luas, (3) modul fisika berbasis SETS dapat meningkatkan kemampuan peserta didik dalam menganalisis dengan N-Gain 0,25 kategori rendah. Berdasarkan hasil tersebut, modul fisika berbasis SETS layak dan dapat digunakan sebagai alternatif bahan ajar pembelajaran fisika.