Rancang Bangun Sistem Informasi Persediaan Bahan Habis Pakai (BHP)
Abstract
Pengelolaan persediaan barang yang baik merupakan hal yang krusial demi terlaksananya kinerja operasional yang optimal oleh suatu instansi. Salah satu instansi yang perlu pengelolaan persediaan barang adalah perguruan tinggi atau universitas. Pusat Laboratorium Terpadu (PLT) merupakan sebuah instansi di bawah Fakultas Sains dan Teknologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta memberikan akomodasi bagi pengguna dalam melakukan kegiatan yang berkaitan dengan pendidikan & pengajaran, penelitian, serta pengabdian masyarakat. Setiap kegiatan yang dilakukan di dalam PLT UIN Syarif Hidayatullah. Laboratorium diharuskan memiliki persediaan bahan/barang habis pakai (BHP) yang mencukupi guna mengakomodasi para penggunanya. Permasalahan yang ada saat ini adalah pengelolaan BHP masih menggunakan cara manual sehingga sering terjadi keterlambatan pelaporan stok BHP yang menyebabkan sering terjadinya overstock maupun stockout yang membuat pelayanan PLT tidak optimal. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis dari sistem pengelolaan persediaan BHP saat ini, kemudian dari hasil analisis tersebut dijadikan acuan dalam merancang serta membangun sistem informasi bahan habis pakai berbasis web. Penelitian ini menggunakan metode System Development Life Cycle (SDLC) dengan model waterfall dan menggunakan tools (Unified Modelling Language) UML dalam pemodelan sistem. Penelitian ini menghasilkan sebuah sistem informasi persediaan yang dapat membantu mengatasi permasalahan berupa keterlambatan laporan persediaan BHP karena persediaan BHP dapat diketahui secara realtime sehingga diharapkan dapat mengurangi terjadinya overstock maupun stockout BHP.