Pendampingan Pembentukan Komunits Pecinta Alam sebagai Solusi Pencegahan Hama Monyet di Desa Sarikemuning Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang

Abstract

Hama monyet merupakan salah satu vertebrata yang menyerang banyak tanaman. Pada komoditas perkebunan, monyet merusak tanaman karet, tebu, kakao, kopi, kelapa, dan kelapa sawit. Pada komoditas hortikultura, monyet merusaktanaman pepaya, jambu, mangga, pisang, dan apel. Monyet makan pucuk-pucuk pohon, daun daun muda, ranting dan cabang, buah buahan dari berbagai jenis tumbuhan, juga serangga, moluska, dan hewan kecil lainnya. Jenis monyet yang sering ditemukan menyerang tanaman yaitu monyet ekor panjang (Macaca fascicularis). Jenis monyet ini (Macaca fascicularis) hidup berkelompok dengan jumlah individu 10-50 ekor. Kelompok ini hidup berpindah pindah untuk mencari pakan , biasanya pada jalur yang tetap. Sehingga, kelompok tersebut bisa saja menyerang atau memakan tanaman milik petani yang berada pada jalurnya. Metode yang akan dilakukan dalam penelitian ini adalah metode PAR, yakni metode Participatory Action Research. Dari itu kami yang menemukan masalah yang sangat besar bagi kami agar pemerintah baik tingkat desa, kecamatan, kabupaten bahkan propinsi untu ikut andil dalam menyelesaikan masalah ini dengan catatan kami hanya bisa mendampingi saja dan membawa komunitas yang sudah terbentuk, dan terus berkomunikasi dengan mereka agar programnya benar -benar berjalan, dan sesuai harapan, yaitu tidak menganggunya monyet lagi ke ladang petani tanpa harus membunuh monyet, karena sebenarnya yang menyebabkan monyet ini menyerang adalah ulah manusia sendiri.