EVALUASI DAMPAK PROGRAM DIKLAT GURU MUDA MADRASAH TERHADAP KINERJA MADRASAH

Abstract

Artikel ini mempresentasikan hasil evaluasi tentang dampak program pelatihan Teknis Fungsional Guru Muda Madrasah Terhadap Kinerja Alumni dan Madrasah. Pusat Pendidikan dan Pelatihan Tenaga Teknis Pendidikan dan Keagamaan secara rutin melaksanakan pendidikan dan pelatihan teknis Guru Muda Madrasah. Namun belum ada kajian tentang dampaknya terhadap alumninya dan madrasah. Penelitian ini menggunakan model Kirkpatrick Level Result yang dimodifikasi dan menggunakan metode gabungan (mixed method), yaitu metode studi kasus dan survei. Penelitian ini dilakukan di 58 Madrasah dengan 518 responden yang terdiri dari: alumni peserta pelatihan, teman sejawat alumni, dan Kepala Madrasah.Teknik pengambilan data dilakukan dengan cara angket dengan skala Likert, observasi, dan wawancara. Pengolahan data dilakukan dengan teknik kuantitatif dan kualitatif deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa alumni pendidikan dan pelatihan mampu menyusun perangkat pembelajaran dengan lengkap sesuai regulasi yang berlaku, melaksanakan proses pembelajaran sesuai standar dan menyusun serta melaksanakan penilaian hasil belajar peserta didik, menjamin kualitas perencanaan, menyelesaikan pekerjaan rutin, memecahkan masalah, meningkatkan hubungan kerja dan kerjasama, mengimplementasi hasil Diklat, menerima dan memberi saran, sehingga Pendidikan dan Pelatihan Teknis Guru Muda Madrasah berdampak signifikan terhadap kinerja alumni dan kinerja madrasah. Kata Kunci: Evaluasi dampak, program Diklat, kinerja alumni, dan kinerja madrasah