Mehamami Modus dan Pencegahan Penipuan Penggalanganan Donasi Online

Abstract

Sifat filantropis menjadi kultur tidak terpisahkan masyarakat Indonesia. Dengan berdonasi atau bersodaqoh Indonesia menempati urutan pertama sebagai negara nomor satu dari sisi kedermawanan menurut laporan World Giving Index 2020. Di masa pandemi Covid-19, donasi digital menjadi solusi jitu jiwa berdonasi. Menurut laporan GoPay Digital Donation Index 2020, minat berdonasi online cukup tinggi di kalangan Milenials. Namun, dari peningkatanan penggalanang donasi online ini ada oknum yang menyalahgunakannya. Ada tiga modus umum yang dilakukan yaitu; 1) menggunakan foto palsu, 2) menggunakan nama institusi resmi, dan 3) mencatut nama public figure. Guna mencegah terjebak dalam penipuan penggalanangan donasi palsu ada 6 langkah yang bisa dilakukan. Artikel ini akan membahas baik modus penipuan dan langkah-langkah pencegahannya.