Figur Nabi Yusuf AS Bagi Kaum Milenial Dalam Menghadapi Era 4.0

Abstract

Era 4.0 menuntut umat manusia, terutama generasi milenial untuk terbuka dengan berbagai kemajuan teknologi. Mereka dihadapkan dengan satu masa yang menuntut manusia untuk berlomba-lomba dalam mengembangkan skill dan intelektual, sehingga hal-hal spiritual seringkali terabaikan. Terabaikannya unsur-unsur spiritual membuat seseorang menjadikan unsur materi sebagai tolak ukur kesuksesan. Berkaca dari kisah Nabi Yusuf terutama yang diceritakan secara lengkap dalam surat Yusuf, penulis ingin kembali menghadirkan sosok figur seorang pemuda yang mampu menghadapi berbagai masalah ke dalam kehidupan era 4.0 sekarang ini. Untuk mencapai tujuan tersebut, penulis menggunakan metode kualitatif dengan jenis penelitian library research. Adapun teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara memahami surat Yusuf dengan utuh dengan pendekatan tafsir maudhu’i, kemudian dianalisis dengan menggunakan metode content analysis. Hasil penelitian ditemukan Nabi Yusuf adalah sosok figur pemuda yang dari aspek material dari awalnya terbuang kemudian menjadi seorang yang memiliki segalanya, secara intelektual merupakan pemuda yang cerdas dan inspiratif, dan dari segi ruhani merupakan pribadi yang taat dan istiqamah dalam beragama.