Cinta, Takut Dan Harap Kepada Allah Swt

Abstract

Ibadah itu tidak akan diterima kecuali dengan tiga rukun (pilar). Ketiga rukun tersebut adalah cinta, harap, dan takut. Dalam beribadah seseorang harus menghadirkan rasa cinta kepada Allah, berharap kepada-Nya, dan takut kepada-Nya. Inilah tiga pilar ibadah yang harus ada pada semua ibadah yang kita kerjakan. Shalat Anda, puasa Anda, haji Anda, sedekah Anda, semua ketaatan yang Anda jadikan jalan untuk mendekatkan diri kepada Allah harus terdapat tiga hal ini. Anda wajib beribadah kepada Allah dengan mencintai-Nya.