NILAI-NILAI PENDIDIKAN ISLAM DALAM LIRIK LAGU-LAGU RELIGI KARYA GROUP BAND UNGU

Abstract

Band Ungu merupakan salah satu band papan atas di negeri ini yang mempunyai lima personal tetap: Sigit Purnomo (Pasha) sebagai vokalis, Makki O.Parkasit (Makki) sebagai basis, Franco Medjaya (Enda) sebagai Gitaris, Avlonsy Miraldi (Once) sebagai Gitaris dan M.Nur Rohman (Roma) sebagai Drummer. Sampai sekarang sudah menghasilkan 9 album studio yang terdiri 5 album pop dan 5 album Religi dan ungu memiliki fans sejati yang diberi nama Ungu Cliquers dan memiliki situs resmi http://www.ungu band.com. Lagu religinya tidak hanya sebagai hiburan semata akan tetapi dapat di jadikan bahan, sarana dan media dalam proses Pendidikan Islam karena di dalamnya mengandung nilai pendidikan Islam diantaranya lirik lagu “Surgamu” dan “Andai Kau Tahu”. Nilai pendidikan Islam dalam lirik lagu “Surgamu” berkaitan dengan pentingnya muhasabah terhadap kelemahan diri kita, bahwa segala yang ada di dalam kehidupan ini semua hanya milik Allah dan dalam kekuasaanNya sedang manusia tidak ada daya dan upaya. Adapun nilai dalam lirik lagu “Andai Ku Tahu” terkait dengan taubat, yakni taubatan nasuha disertai penyesalan dan air mata dengan bertekad untuk tidak mengulanginya serta menebusnya dengan amal shaleh. Kata Kunci : Pendidikan, Islam, Lagu Religi, Band Ungu