relation, listening, writing HUBUNGAN KEMAMPUAN MENYIMAK CERPEN DENGAN KETERAMPILAN MENULIS CERPEN SISWA KELAS XI MAN LUBUK ALUNG

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: Pertama, katerampilan menyimak cerpen siswa kelas XI MAN Lubuk Alung. Kedua, keterampilan menulis cerpen siswa kelas XI MAN Lubuk Alung. Ketiga, menganalisis hubungan kemampuan menyimak cerpen dengan keterampilan menulis cerpen siswa kelas XI MAN Lubuk Alung. Berkaitan dengan permasalahan, teori yang digunakan dalam penelitian sebagai berikut ini. Pertama, keterampilan menulis cerpen. Kedua, kemampuan menyimak cerpen. Ketiga, hubungan kemampuan menyimak cerpen dengan keterampilan menulis cerpen. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif analitis. Desain yang digunakan dalam penelitian ini adalah desain korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI MAN Lubuk Alung dengan sampel 30 orang. Data penelitian diperoleh melalui dua jenis tes, yaitu tes objektif dan tes unjuk kerja. Tes objektif digunakan untuk mengumpulkan data kemampuan menyimak cerpenĀ  sedangkan tes unjuk kerja digunakan untuk mengumpulkan data keterampilan menulis cerpen. Terdapat dua data yang diolah. Pertama, keterampilan menulis cerpen siswa kelas XI MAN Lubuk Alung, Kedua, data kemampuan menyimak cerpen siswa kelas XI MAN Lubuk Alung. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan disimpulkan tiga hal. Pertama, keterampilan menulis cerpen siswa kelas XI MAN Lubuk Alung berada pada kualifikasi baik sekali (87,96). Kedua, kemampuan menyimak cerpen siswa kelas XI MAN Lubuk Alung berada pada kualifikasi baik (80,78). Ketiga, terdapat hubungan positif yang signifikan antara kemampuan menyimak dan keterampilan menulis cerpen siswa kelas XI MAN Lubuk Alung dengan derajat kebebasan n-1 (30-1=29) dan p= 0,95. Berdasarkan hal tersebut, disimpulkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima karena hasil pengujian membuktikan bahwa thitung lebih besar dari pada ttabel yaitu 7,18 > 1,70.