Akidah Saya, Akidah Anda, Akidah Kita (Prespektif Ahlussunnahwaljama’ah)
Abstract
Mayoritas umat Islam, khususnya di Indonesia disebut-sebut penganut aliran atau mazhab teologi Ahlussunnah- waljama’ah. Akan tetapi mungkin sedikit masyarakat Muslim yang memahami substansinya. Beberapa organisasi sosial keagamaan di tanah air semisal Nahdatul Ulama, Muhammadiyah, dan bahkan Al-Jam’iyatul Washliyah di Sumatera Utara yang mengaku penganut setianya pun berbeda pemahamannya. Terkadang perbedaan pemahaman itu dianggap sebagai perbedaan “akidah”.