KOMUNIKASI PERSUASIF DINAS LINGKUNGAN HIDUP DALAM MENCIPTAKAN MASYARAKAT SADAR LINGKUNGAN DI ACEH TENGAH

Abstract

Manusia sangat membutuhkan lingkungan sebagai tempat untuk melangsungkan kehidupannya. Lingkungan yang baik akan menjadikan manusia nyaman melakukan segala aktivitasnya di muka bumi. Namun, seringkali kerusakan lingkungan terjadi akibat ulah tangan manusia itu sendiri. misalnya saja, membuang sampah rumah tangga sembarangan akan menjadikan keindahan lingkungan menjadi terganggu dikarenakan bau busuk dari sampah serta penyakit yang akan ditimbulkan oleh sampah yang dibuang sembarangan. Selain itu, keindahan Kota juga akan berkurang jika masyarakat membuang sampah tidak pada tempatnya. Karena itu diperlukan komunikasi Persuasif oleh Dinas Lingkungan Hidup untuk menciptakan masyarakat yang sadar akan kebersihan dan keindahan lingkungan.