PRODUK JASA DOMPET DHUAFA: BERZAKAT TANPA KONTAK FISIK MELALUI WEBSITE

Abstract

Adanya pandemi Covid-19 menjadikan masyarakat dibatasi untuk berinteraksi secara langsung demi memutus mata rantai penularan Covid-19, pun dalam hal sedekah, jika ditunaikan secara langsung bisa berpotensi terpapar virus Covid-19. Salah satu layanan zakat yang bisa digunakan di masa pandemi ialah website dompetdhuafa.org. Layanan zakat online yang ada sebelum pandemi ini telah mendapat bermacam penghargaan dan memiliki fitur yang cukup beragam untuk memenuhi kebutuhan muzaki tanpa kontak fisik. Tujuan studi ini untuk mendeskripsikan layanan zakat online pada website dompetdhuafa.org dengan perspektif teori pemasaran jasa oleh Christopher Lovelock. Studi ini menggunakan metode kualitatif, dengan pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi. Hasil studi ini menunjukkanbahwa Dompet Dhuafa memiliki produk inti berupa kemudahan penyaluran zakat melalui layanan zakat online pada website dompetdhuafa.org. Kemudian dalam rangka menunjang produk inti tersebut, Dompet Dhuafa memberikan layanan-layanan yang terbagi menjadi 8 kelompok yang terdiri dari informasi pembayaran zakat sampai dengan informasi Islam, pemesanan ketika akan berzakat yang mudah, penagihan jumlah zakat yang akurat, konsultasi selama mengakses website yang cepat karena secara online, keramahan pada berbagai layanan dan kemudahan mengakses website, pengamanan data diri muzaki, dan pengecualian berupa layanan pengaduan.