Upaya Guru dalam Meningkatkan Kecerdasan Interpersonal Siswa di SDIT Taqiyya Rosyida Kartasura Tahun Ajaran 2019/2020

Abstract

Kecerdasan interpersonal perlu dikembangkan untuk membentuk karakter individu yang dapat bekerjasama dengan orang lain. Tujuan penelitian  ini adalah untuk mengetahui upaya guru dalam meningkatkan kecerdasan interpersonal siswa di SDIT Taqiyya Rosyida Kartasura. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskripsif kualitatif. Penelitian ini dimulai bulan November 2019 sampai Juli 2020, di SDIT Taqiyya Rosyida Kartasura. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi dan dianalisis dengan model interaktif. Hasil penelitian menunjukkan beberapa upaya yang dilakukan guru SDIT Taqqiya Rosyida untuk meningkatkan kecerdasan interpersonal yaitu: 1) penerapan pembiasaan 15 adab, saat daring dilakukan melalui dengan holiday  challengs; 2) pemberian motivasi kepada siswa melalui kegiatan bercerita, saat pembelajaran daring pemberian motivasi hanya berupa nasihat; 3) pengelolaan kelas; 4) pendekatan secara mandiri maupun kelompok; 5) penerapan strategi pembelajaran yang melibatkan kerjasama antar siswa; dan 6) penerapan media pembelajaran visual maupun audio visual