JENIS TUMBUHAN SEBAGAI OBAT PENYAKIT DIABETES MELLITUS PADA MASYARAKAT RUNDENG KOTA SUBULUSSALAM

Abstract

Penelitian bertujuan mengetahui Jenis tumbuhan yang dimanfatkan sebagai obat untuk penyembuhan penyakit Diabetes Mellitus oleh masyarakat di Kecamatan Rundeng Kota Subulussalam, serta bagian, cara pengolahan dan penggunaannyan telah dilakukan pada Bulan Maret 2016. Sumber data penelitian adalah masyarakat di 10 desa dalam kecamatan Rundeng. Penetapan desa sampel didasarkan pada letak geografis dan suku masyarakat yang ada penderita Diabetes Mellitus (Suku Pak-pak Boang, Pak-pak Dairi, Aceh, dan suku Jawa) berjumlah 58 orang dan Tabib 10 orang (1 orang per desa). Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan pengamatan langsung tumbuhan yang digunakan. Analisis data dilakukan secara secara deskriptifl dan disajikan dalam bentuk Tabel. Hasil penelitian diperoleh 28 jenis tumbuhan yang digunakan untuk obat penyakit Diabetes Mellitus. Bagian yang digunakan adalah: akar, daun, buah, biji, rimpang, dan seluru bagian tumbuhan. Cara penggunaannya: direbus dan diminum airnya, ditempel pada tempat luka, dan dimakan.