PENGGUNAAN AIR CUCIAN IKAN DALAM PENINGKATAN PERTUMBUHAN TANAMAN TOMAT (Lycopersicum esculentum Mill)

Abstract

Dalam kehidupan sehari-hari, manusia mengkonsumsi berbagai jenis makanan untuk menjaga kesehatannya. Salah satu makanan sebagai sumber protein yaitu ikan sering digunakan dalam menu makanannya. Selama proses pengolahan ikan, akan menghasilkan suatu cairan/larutan yang berasal dari proses pemotongan dan pencucian ikan tersebut. Cairan/larutan ini biasanya tidak digunakan lagi, padahal cairan ini dapat digunakan dalam peningkatan pertumbuhan tanaman. Penelitian ini bertujuan mengetahui bagaimana penggunaan air cucian ikan terhadap pertumbuhan tanaman Tomat (Lycopersicum esculentum Mill). Pelaksanaan penelitian ini bertempat di Lab Biologi Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Ar-raniry. Rancangan penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap(RAL), dengan desain perlakuan (Po) tanpa air cucian ikan sebagai kontrol, (P1) air cucian ikandengan konsentrasi 50 ml, (P2) air cucian ikan 100 ml , (P3) air cucian ikan konsentrasi 150 ml , (P4) air cucian ikan dengan konsentrasi 200 ml dan (P5) air cucian ikan dengan konsentrasi 250 ml. Peubah yang diamati yaitu tinggi tanaman dan jumlah daun pada hari ke 15, 30 dan 45 hari setelah tanam serta waktu munculnya primordia bunga.Hasil Penelitian menunjukkan rata-rata tinggi tanaman tertinggi terdapat pada perlakuan air cucian ikan konsentrasi 100 ml (P2). Pada jumlah daun, rata-rata jumlah daun tertinggi dan munculnya primordia bunga terdapat pada perlakuan air cucian ikan konsentrasi 250 ml (P5). Berdasarkan hasil penelitian diketahui air cucian ikan dapat digunakan untuk meningkatkan pertumbuhan tanaman Tomat (Lycopersicum esculentum Mill).