Pendampingan Persiapan Olimpiade Fisika Tingkat Kabupaten Sumba Timur Bagi Siswa Sekolah Menengah Atas

Abstract

Tujuan pelaksanaan kegiatan pengabdian dalam bentuk pendampingan persiapan olimpiade, yakni: (1) membekali para siswa dengan materi olimpiade fisika tingkat kabupaten sesuai dengan silabus; dan (2)  membekali para siswa dengan kiat-kiat penyelesaian soal-soal olimpiade fisika tingkat  kabupaten. Pelaksanaan pendampingan ini menggunakan dua metode, yakni metode tanya jawab dan latihan soal. Evaluasi terkait keberhasilan kegiatan pengabdian ini dilakukan melalui observasi secara langsung maupun dengan memberikan tes tertulis terhadap para siswa calon peserta olimpiade yang diberikan pada awal kegiatan dan pada akhir kegiatan pengabdian.Berdasarkan hasil pengabdian yang telah dilakukan di SMA Negeri 2 Waingapu dapat disimpulkan bahwa melalui pendampingan tersebut siswa-siswa SMA Negeri 2 Waingapu mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan untuk menyelesaikan soal-soal olimpiade fisika.